Ngeri, Anggota DPRD Kabupaten Bekasi: Ada Dugaan 3000 Pekerja Ilegal China di Proyek Meikarta

Ada dugaan 3000 pekerja ilegal China yang mengerjakan proyek Meikarta di Cikarang.

“Dugaan adanya 3.000 Pekerja asal China yang statusnya Ilegal,” kata anggota DPRD Kabupaten Bekasi Budiyanto kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Kata Budiyanto, dugaan sangat kuat para pekerja China memiliki status Ilegal ketika Dinas Kesehatan, Dinas Tenaga Kerja, Polres, Kodim, Imigrasi dan Anggota DPRD mengunjungi Kantor Pemasaran Meikarta di Maxxbox untuk pemeriksaan kesehatan.

“Para Pekerja China kalang kabut dan kabur dari barak ke hotel-hotel dan perumahan-perumahan elit di Cikarang dan sekitarnya dan anehnya Pihak Lippo Cikarang melalui PT. Mahkota Sentosa Utama cenderung melindungi mereka dan menutupi dengan kabar dan data bohong,” ungkapnya.

Budiyanto mengatakan, para pekerja ilegal China setelah liburan Imlek dari negeri Tirai Bambu menyebar ke berbagai hotel dan perumahan yang berbaur dengan warga penduduk lokal. “Semakin mengerikan,” jelasnya.

Ia mempertanyakan Kebijakan Lippo Cikarang terkait berbagai masalah prinsip keselamatan warga negara dan prinsip kedaulatan bangsa dan negara Indonesia keberadaan pekerja ilegal setelah ada virus corona.