Aktivis ProDem: Rezim Jokowi Semena-mena Terhadap Rakyat

Rezim Joko Widodo (Jokowi) semena-mena terhadap rakyat atas pembantaian terhadap enam Laskar Front Pembela Islam (FPI) maupun rakyat di berbagai wilayah Indonesia dalam memperjuangkan hak-haknya.

Demikian dikatakan aktivis Pro Demokrasi (ProDem) Nicho Silalahi di akun Twitter-nya @Nicho_Silalahi. “Bagaimana jika kebringasan aparat mereka menimpa anak, keluarga bahkan sanak saudara kalian yang dibantai?” ungkapnya.

Adanya pembantaian terhadap rakyat, kata Nicho, rezim ini sudah keterlaluan dan tanpa merasa bersalah malah mengatakan, rakyat jangan semena-mena dengan aparat karena dilindungi UU.

“Jika saja otak kalian nalar sedikit saja, maka siapa yang sebenarnya semena – mena ? Rakyat yang semena – mena dengan aparat ataukah aparar yang selama ini semena – mena pada rakyat ? Siapakah yang meregang nyawa Rakyatkah atau Aparat?” ujar Nicho.

Nicho juga mengecam sekelompok orang yang mendukung polisi menembak mati enam Laskar FPI. “Jika kau alergi dengan ormas itu paling tidak kau peduli atas 6 nyawa yang dibantai tanpa diberikan kesempatan untuk membela diri, jika kalian peduli atas nyawa manusia paling tidak selemah iman diamlah bukan ikut membenarkan tindakan pembantaian yang mereka lakukan,” pungkasnya.