Universitas Islam Lamongan Berkembang Pesat

Unisla (IST)

Universitas Islam Lamongan (Unisla) terus berkembang dengan rencana membangun kampus di Kecamatan Paciran.

Demikian dikatakan Bambang Eko Mulyono saat dilantik kembali menjadi Rektor Unisla beberapa waktu lalu.

Kata Bambang, kampus Unisla di Paciran akan dikhususkan untuk teknik dan pengembangan bahasa.

Sedangkan Koordinator Kopertis Wilayah VII, Prof. Dr. Ir. Soeprapto, DEA yang hadir dalam pelantikan mengungkapkan kekaguman atas perkembangan Unisla. “Kampus ini bisa menjadi contoh bagi perguruan tinggi lain di Jatim,” ungkapnya.

Suprapto menilai, Bambang yang kembali terplih menjadi Rektor Unisla telah banyak membawa kemajuan bagi kampus hijau. Ia nenilai, banyak hal positif yang dilakukan oleh Unisla.

“Tinggal melanjutkan dan memperkuat karena sebelumnya sudah kuat sudah bagus dasar-dasarnya, penelitiannya sudah lebih banyak, pengabdian dan kegiatan ke masyarakat juga sudah banyak, pemberdayaan masyarakat sekitarnya sudah bagus jadi tinggal dinaikkan saja,” ujarnya. (Yunus Hanis Syam)