Sederek Ganjar: Titisan Mahkota Kekuasaan Soekarno Mengalir di Tubuh Ganjar Pranowo

Di tubuh bakal calon presiden (bacapres) yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo mengalir titisan mahkota kekuasaan Soekarno.

Demikian dikatakan Koordinator Sederek Ganjar, Saptoaji Haryoko dalam pernyataan kepada redaksi www.suaranasional.com, Jumat (21/7/2023). “Rakyat Indonesia sudah berkeyakinan, Ganjar akan menjadi Presiden Indonesia,” ungkapnya.

Kata Saptoaji, Megawati mempunyai hubungan batin dan bisa berkomunikasi dengan Bung Karno sehingga memberikan mandat Ganjar menjadi bakal calon presiden.

“Ganjar ditetapkan bacapres di Istana Batu Tulis ada makna mendalam dari segi spiritualitas. Bagi orang kebanyakan tidak akan paham, hanya orang-orang tertentu yang diberi kemampuan untuk berkomunikasi dengan Bung Karno salah satunya Megawati,” jelasnya.

Saptoaji mengatakan, saat ini, Bung Karno masih mengawasi pemerintahan Indonesia termasuk mengamankan orang-orang tertentu untuk meneruskan ide-ide besar membawa bangsa Indonesia menjadi lebih baik. “Jokowi termasuk orang yang mendapat amanah kekuasaan dari Bung Karno. Jokowi mampu mewujudkan ide besar Bung Karno termasuk berbagi infrastruktur,” ungkap Saptoaji.

Selain itu, kata Saptoaji, rakyat menilai Ganjar sangat cocok menjadi penerus Jokowi. “Berbagai program Jokowi akan diteruskan Ganjar,” pungkasnya.