Sebarkan Hoaks, Musni Umar Menurunkan Elektabilitas Anies

Sosiolog Musni Umar menurunkan elektabilitas Anies Baswedan dengan menyebarkan foto hoaks mantan Gubernur DKI Jakarta itu bersama Raja Arab Saudi Salman. Selama ini Musni Umar dikenal sebagai pendukung Anies Baswedan.

“Musni Umar pendukung Anies dan menyebarkan foto hoaks Anies bersama Raja Salman saat haji. Ini akan menurunkan elektabilitas Anies,” kata pengamat sosial dan politik Muhammad Huda kepada redaksi www.suaranasional.com, Ahad (25/6/2023).

Menurut Huda, Musni Umar bergelar doktor menyebarkan hoaks menunjukkan literasinya sangat rendah. “Kelakuan Musni Umar dan pendukung Anies lainnya yang minim literasi harus menjadi bahan evaluasi,” jelasnya.

Baca juga:  Jalan Semakin Terbuka bagi Anies Baswedan

Kata Huda, kelakuan Musni Umar sangat merugikan Anies Baswedan yang selama ini menyerukan untuk memerangi hoaks, ujaran kebencian dan fitnah. “Pendukung Ganjar justru menjadikan posting hoaks Musni Umar menjadi bahan olokan,” papar Huda.

Huda mengatakan, pendukung Anies juga sangat resah terhadap kelakuan Musni Umar yang blunder. “Musni Umar harus ada yang mengingatkan,” pungkasnya.

Baca juga:  Kader Yayasan Pendidikan Soekarno: Jegal Anies sebagai Presiden Berbanding Lurus Rezim Siapkan Penundaan Pemilu 2024