Menang Pilpres 2024, Aktivis ICMI Muda Sarankan Anies-Khofifah

Pasangan calon (paslon) Calon Presiden dan Wakil Presiden Anies Baswedan-Khofifah Indar Parawansa bisa memenangkan Pilpres 2024.

“Anies-Khofifah kemungkinan besar bisa menang di Pilpres 2024. Khofifah mempunyai basis massa yang jelas khususnya muslimat dan NU,” kata Aktivis ICMI Muda Ahmad Anjay Al Baroesy dalam pernyataan kepada redaksi www.suaranasional.com, Senen (10/10/2022).

Untuk kawasan Sumatera, kata Ahmad, hampir mayoritas memberikan suara ke Anies Baswedan. “Ada beberapa wilayah di Sumatera yang menjadi basis PDIP, suara Anies bisa berkurang,” paparnya.

Kata Ahmad, untuk memenangkan Pilpres 2024 harus menguasai suara di Jawa. “Kunci kemenangan Pilpres 2024 ada di Jawa,” jelas Ahmad.

Jawa Barat, menurut Ahmad, diperkirakan, suara Anies cukup unggul. “Apalagi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil kader NasDem,” ungkapnya.

Menurut Ahmad, partai politik yang mengusung Anies harus meninggalkan egois untuk memenangkan Pilpres 2024. “Jangan sampai pasangan Anies membuat suara stagnan,” jelas Ahmad.

Ia mengatakan, Khofifah menarik suara kalangan perempuan di berbagai wilayah Indonesia. “Sosok Khofifah yang sederhana dan berpengalaman dalam pemerintahan menjadi pasangan yang ideal dengan Anies Baswedan,” ungkapnya.

Kata Ahmad, Pilgub Jatim 2018 menjadi bukti kuatnya suara Khofifah di kalangan warga NU. “Padahal waktu itu lawan Khofifah, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) yang juga mempunyai basis massa NU,” tegas Ahmad.