Muslim Arbi: Ada Dugaan Uang Mafia Migor Mengalir ke Parpol dan Bakal Capres Oligarki

Ada dugaan uang mafia minyak goreng (migor) mengalir ke partai politik dan bakal calon presiden (capres) yang didukung oligarki.

Demikian dikatakan pengamat politik Muslim Arbi dalam pernyataan kepada redaksi www.suaranasional.com, Selasa (24/5/2022). “Kejagung harus menggandeng PPATK untuk membongkar aliran dana mafia migor,” ungkapnya.

Kata Muslim, partai politik dan capres membutuhkan dana besar di Pemilu serta Pilpres 2024. “Partai politik memanfaatkan kekuasaannya untuk mendapatkan uang dari mafia migor. Parpol diduga ikut bermain,” papar Muslim.

Muslim mengatakan, harga migor tidak turun setelah Kejagung menetapkan tersangka dalam kasus ini. “Peristiwa ini mengindikasikan ada orang besar yang mengambil keuntungan dalam kasus migor,” papar Muslim.

Kasus migor, kata Muslim bisa menyeret elit di negeri ini. “Menunggu keberanian Kejagung dalam membongkar kasus ini termasuk elit di negeri ini,” pungkasnya.