Jubir Jokowi Ralat Soal dr Reisa, Fadli Zon: Koordinasi Elementer Belepotan

Politikus Gerindra Fadli Zon mengkritik Juru Bicara Presiden Jokowi, Fadjroel Rachman yang meralat posisi dr Reisa Broto Asmoro.

“Persoalan penanganan Covid-19 adlh soal leadership. Ini contoh2 kecil bgmn koordinasi elementer sj belepotan. Pak Jubir @fadjroeL jd #MrRalat,” kata Fadli di akun Twitter-nya @fadlizon.

Fadli Zon mengungkapkan seperti itu menanggapi berita dari Tribunnews berjudul “Jubir Presiden Fadjroel Rachman yang Kembali Ralat Pernyataan Soal dr Reisa Broto Asmoro”

Fadjroel pun meralat jabatan dr Reisa lewat kicauannya.

Puteri Indonesia Lingkungan 2010 itu memang bukan menjabat sebagai Jubir Penanganan Covid-19, namun adalah anggota Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Covid-19.

“Dokter Reisa secara resmi adalah TIM KOMUNIKASI PUBLIK GUGUS TUGAS Covid-19, sedangkan Dokter Yurianto adalah Jubir Covid-19,” kata Fadjroel.

Kendati demikian, Fadjroel menyebutkan bahwa dr Reisa dan Achmad Yurianto akan bahu membahu memberikan informasi dan edukasi ke publik terkait Covid-19.