Yudi Latif Bongkar Bobrok BPIP

Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudi Latif membongkar kebobrokan lembaganya sendiri terutama masalah keuangan.

Menurut Yudi, pejabat BPIP hampir setahun bekerja namun belum menerima hak keuangan.

“Hal ini telah membuat banyak tenaga ahli dirundung malang, seperti kesulitan mencicil rumah dan biaya sekolah anaknya,” ujarnya, Selasa (29/5).

Selain itu, dukungan anggaran terhadap lembaga ini yang sangat minim. Pada tahun 2017, lembaga ini cuma mengeluarkan sekitar Rp 7 miliar saja.

Pada tahun 2018, anggaran belum turun. Padahal untuk acara peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni yang akan datang, pembiayaannya ditimpakan ke BPIP.

“Pertanyaannya, ada apa di balik ini semua? Saya pun tidak mengerti. Karena tidak mengerti mohon maaf tidak bisa memberi keterangan,” pungkasnya.