Minta Batalkan HGB 3 Pulau Reklamasi, Forum Badja: Anies Membuat Investor Lari

Anies Baswedan (IST)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang meminta membatalkan Hak Guna Bangunan (HGB) untuk tiga pulau reklamasi membuat para investor takut menanamkan modalnya di Jakarta.

“Meminta HGB di tiga pulau reklamasi dibatalkan sama saja Anies tidak menjamin kenyamanan para investor,” kata Koordinator Forum Badja Kurniawan Wijaya dalam pernyataan melalui email kepada suaranasional, Kamis (11/1).

Kata Kurniawan, saat ini banyak investor yang lari dari Jakarta. “Padahal Jakarta itu pusat bisnis. Jika investor lari, muncul pengangguran. Itu yang tidak dipikirkan Anies,” papar Kurniawan.

Menurut Kurniawan, Jakarta kota metropolitan dan bukan hanya pembangunan jangka pendek. “Anies itu mikirnya hanya jangka pendek saja. Padahla itu membangun Jakarta perlu pemikiran jangka panjang. Walaupun terlihat menyakitkan tetapi bisa untuk kebaikan rakyat banyak,” pungkas Kurniawan.

Anies Baswedan meminta Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil membatalkan sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) tiga pulau reklamasi. Pulau tersebut yakni pulau C, D, dan G.

Permintaan Anies tersebut diketahui melalui surat nomor 2373/-1.794.2 yang diteken pada tanggal 29 Desember 2017. Kepala Biro Hukum Pemprov DKI Jakarta Yayan Yuhanah mengatakan surat tersebut sudah dikirim ke Kepala BPN.

“Suratnya ada, prosesnya intern kita, nggak usah diangkat ke publik kali. Bunyinya seperti itu suratnya, kita sudah kirim ke BPN.” kata Yayan saat ditemui di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (9/1/2018).