Rencana menghilangkan BBM Premium RON 88 pada bulan Mei 2015, PT Pertamina (Persero) hanya akan menambah alternatif BBM baru dengan jenis RON 90 atau yang akan diberi nama Pertalite.
“Tidak menghapus Premium, tapi menambah varian produk. Kenapa kami launching saat ini, kita balancing dengan Tim Reformasi Tata Kelola Migas,” kata Vice President Fuel Marketing Pertamina, M Iskandar seperti yang kami kutip dari detikcom, Minggu (19/4/2015).
“Beberapa alasan Pertamina melakukan kebijakan ini adalah ingin memenuhi persyaratan mesin yang diusulkan boleh pihak produsen otomotif. Selain itu juga untuk memenuhi rekomendasi dari Tim Reformasi Tata Kelola Migas”, papar Iskandar.
“Ini kita memenuhi persyaratan dari produsen otomotif. Jadi Pertamina goal-nya bukan untuk menghapus Premium. Satu sisi kita punya rekomendasi yang harus kita lakukan, untuk memenuhi rekemendasi dari Tim Reformasi,” lanjutnya.
Iskandar juga menjelaskan bahwa pihak Pertamina tidak akan menambah dispenser khusus di SPBU untuk mengakomodasi jenis BBM baru ini, karena Pertalite akan ditempatkan di dispenser yang telah ada, menyatu dengan Premium atau Pertamax.
“Kita memanfaatkan dispenser yang ada saja. Premium atau Pertamax dikurangi, itu nanti dikasih Pertalite. Yang jelas nanti akan ekonomis, ramah lingkungan,” jelasnya.
Pertalite akan dipasarkan di Jakarta Pusat sebagai langkah awal, lanjut Iskandar, “Mei ini kalau memang kita punya target untuk launching itu Jakarta Pusat dulu,” ucapnya.
“Kita kurangi impor RON 88 yang penting, kalau pasar merespons bagus. Dengan harga yang bagus ini kita harap responnya bagus,” tutupnya.
Untuk harga Pertalite dari yang informasi kami dapatkan berkisar antara Rp. 8.000 – Rp. 8.300.