Mahasiswa Unsoed menjawab mendukung Anies Baswedan ketika ditanya Bupati Banyumas Kader PDIP Achmad Husein tentang pemimpin Indonesia masa depan menunjukkan kaum muda ingin perubahan.
Demikian dikatakan aktivis Malari 74 Salim Hutadjulu kepada redaksi www.suaranasional.com, Selasa (8/8/2023). “Pilihan mahasiswa Unsoed menjadi gambaran pilihan mahasiswa Indonesia,” ungkapnya.
Kata Salim, mahasiswa di seluruh Indonesia sudah mengetahui rekam jejak Indonesia dalam memberikan kontribusi pembangunan di Indonesia. “Anies punya kontribusi dalam pemberantasan korupsi. Saat menjadi Rektor Universitas Paramadina mempelopori Indonesia mengajar,” ungkapnya.
Kata Salim, pernyataan mahasiswa Unsoed menjadi pukulan telak buat semua lembaga survei. “Selama ini lembaga selalu menempatkan Anies dalam posisi terbawah. Namun fakta sebenarnya Anies posisi teratas,” jelas mantan tahanan politik era Orba.
Salim sangat optimis Anies akan menjadi Presiden Indonesia. “Rakyat di berbagai daerah membuat simpul relawan untuk memenangkan Anies. Simpul relawan terbentuk sampai tingkat RT/RW,” pungkasnya.