Wakil Ketua MPR Minta Aparat Penegak Hukum Segera Tangkap Panji Gumilang

Aparat penegak hukum untuk segera menangkap pimpinan pondok pesantren Al Zaytun Panji Gumilang karena diduga telah melakukan penistaan agama dan memunculkan keresahan masyarakat.

“Terhadap Panji Gumilang, saya kira pemerintah atau aparat penegak hukum tidak perlu ragu,” kata Wakil Ketua MPR Yandri Susanto, Senin (10/7/2023).

Kata Yandri, Panji Gumilang layak untuk ditangkap agar situasi masyarakat menjadi kondusif. Terlebih, dugaan tindak pidananya tidak hanya penistaan agama, tapi ada juga temuan rekening atas nama Panji Gumilang dengan jumlah besar.

Baca juga:  Bola Panas Panji Gumilang Sudah di Titik Putih Penalti

“Saya kira Panji Gumilang sekarang layak untuk ditangkap supaya meredam atau minimal membuat suasana menjadi teduh, karena luar biasa dinamika yang ada di masyarakat sekarang,” kata Yandri.

Dia berharap negara tidak takut takut dengan pihak-pihak yang diduga menjadi beking Panji Gumilang. Sebab, hal itu hanya akan mengkerdilkan negara.

“Saya kira negara tidak boleh kalah, masak negara kalah sama individu-individu, apa hebatnya itu individu-individu?” tutupnya.

 

Baca juga:  Panji Gumilang, Mulutmu - Harimaumu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *