Politikus PKS Usul Pj Gubernur DKI Heru Blusukan di Semarang dan Menelepon Ganjar

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono perlu melakukan blusukan balasan di pasar-pasar Semarang mendengar keluhan pedagang setempat dan langsung menelepon Ganjar Pranowo.

“Saya usul agar Pj Gubernur Jakarta Heru Budi melakukan blusukan balasan ke pasar-pasar di Semarang menampung curhat warga,” kata politikus PKS M Taufik Zoekifli di akun Twitter-nya @Emtezet, Rabu (28/6/2023).

Taufik mengatakan seperti itu menanggapi berita dari CNN Indonesia berjudul “Ganjar Pranowo Bingung Jadi Sorotan Usai Telepon Heru: Kok Dibully Ya?”

Setelah mendengar keluhan pedagang di Semarang, Taufik menyarankan Heru menghubungi langsung Ganjar melalui ponselnya. “Langsung menelpon Gubernur Jawa Tengah. Kira-kira jawaban si Gubernur Jawa Tengah itu?” tanya Taufik.

Ganjar Pranowo mengaku heran diserbu banyak komentar negatif usai menelepon Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono untuk menyampaikan keluhan warga Jakarta.

“Ini soal pelayanan publik biasa saja. Karena kemarin saya datang ke salah satu pasar saya telepon Pak Gubernur DKI, saya telepon Pak Sekda DKI yang kebetulan dua-duanya saya kenal, terus di-upload, kok di-bully ya?” kata Ganjar kepada wartawan di Jati Padang, Jakarta Selatan, seperti dikutip detikcom, Ahad (25/6)

Ganjar sebelumnya mengontak Heru soal keluhan para pedagang Pasar Anyar Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara soal besarnya biaya retribusi pasar bulanan.

Ganjar menerima keluhan itu saat dia sarapan dan berbincang dengan para pedagang usai blusukan ke sejumlah kios di Pasar Warakas dan Pasar Anyar Bahari, Sabtu (24/6).

Saat itu seorang pedagang menghampiri Ganjar dan mengeluhkan pasar yang sepi karena kalah dengan penjualan online. Ia juga mengeluhkan biaya retribusi pasar bulanan yang dinilai cukup memberatkan pedagang.

 

Simak berita dan artikel lainnya di Google News