Politikus PKS Minta Prabowo Legowo Dukung Anies Baswedan Jadi Presiden Indonesia

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto harus legowo mendukung Anies Baswedan di pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

“Semoga tokoh bangsa lainnya segera juga Anies termasuk pak Prabowo Subianto saya minta Secara LEGOWO dukung Anies jadi Presiden,” kata politikus PKS Refrizal di akun Twitter-nya @refrizalskb, Kamis (6/10/2022).

Refrizal mengatakan seperti itu menanggapi berita dari fusilatnews berjudul “Setelah Jusuf Kalla, Kini Akbar Tanjung Dukung Anies Capres 2024”.

Refrizal menilai Anies sangat layak jadi Presiden RI karena prestasi saat menjadi Gubernur DKI Jakarta. “Anies bikin JIS sampai selesai. Stadion BMW hanya sampai peletakan batu pertama doang alias untuk PENCITRAAN,” paparnya.

Sebelumnya, Politisi senior Partai Golkar Akbar Tanjung mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai presiden dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Dukungan itu disampaikan Akbar saat menghadiri peresmian relokasi Momunen 66 yang dilakukan Anies di Taman Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/10/2022).

“Saya bangga bahwa beliau menjadi capres. Pada Pemilu 2024 yang akan datang bahwa kuat peluang (Anies) untuk menjadi presiden. Maka saya ungkapkan mendukung beliau sebagai capres,” kata Akbar.

Akbar menuturkan bahwa Anies adalah seorang akademisi yang memiliki kepemimpinan jauh ke depan.

“Beliau orang pintar, seorang akademisi, tapi juga seorang yang betul-betul memiliki kepemimpinan yang jauh ke depan tentang pembangunan Indonesia,” ujar Akbar.

“Dan lebih tepat lagi bahwa beliau akan menjadi presiden,” kata Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar itu.