Rakyat lebih percaya omongan Habib Rizieq Shihab (HRS) daripada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kepercayaan terhadap HRS diindikasikan kedatangan rakyat secara sukarela untuk hadir pembacaan vonis pendiri FPI itu di PN Jakarta Timur.
“Saat ini rakyat lebih percaya omongan HRS daripada Jokowi. Lihat saja antusias rakyat yang ingin hadir dalam pembacaan vonis HRS di PN Jakarta Timur sangat tinggi,” kata aktivis Malapetaka Limabelas Januari (Malari) 74 Salim Hutadjulu kepada www.suaranasional.com, Kamis (24/6/2021).
Menurut tahanan politik di era Soeharto ini, HRS sebagai ulama didengar dan dipatuhi berbagai ucapannya. “HRS ulama yang tidak mudah tergiur uang dan jabatan. Ini yang membuat rakyat makin percaya ke HRS,” ungkapnya.
Salim mengatakan, dalam beberapa survei, elektabilitas dan popularitas HRS lumayan tinggi. “Ini menunjukkan HRS sangat diperhitungkan dalam perpolitikan di tingkat nasional. Ia mampu menggerakkan jutaan massa tanpa harus mengeluarkan uang sepersepun,” jelas Salim.
Rezim Jokowi, kalah Salim salah memusuhi HRS dan membubarkan FPI padahal bisa digandeng untuk membantu mengatasi Covid-19. “Kontribusi HRS dan FPI tidak diragukan lagi. Dalam setiap bencana FPI selalu hadir di masyarakat,” ungkap Salim.