Berseteru, PDIP Minta Mulut Politisi PSI Dijaga

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sedang berseteru dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) karena ada tuduhan korupsi dari partai besutan Grace Natalie itu kepada partai berlambang Banteng Moncong Putih.

“Jangan terjerumus dalam kemunafikan doa yang tidak tulus ikhlas serta sibuk mencari sensasi murahan dengan menyinggung kanan kiri demi meningkatkan elektabilitas,” kata politikus PDIP Alex Indra Lukman, Selasa (12/2/2019) dikutip dari RMOL.

Alex pun mengingatkan bahwa PSI yang berisi politisi muda untuk lebih santun dalam memberikan pernyataan.

Kata dia, PDIP khususnya di Sumbar sudah terbukti mendapatkan empat kali penghargaan sebagai partai politik paling transparan.

“Perlu diketahui juga bahwa PDIP Sumatera Barat sudah empat kali berturut-turut menerima penghargaan partai politik paling transparan,” ungkapnya.

Sebelumnya, Sekjen PSI Raja Juli Antoni dalam sebuah acara di Yogyakarta menyebutkan bergabungnya Ahok diharapkan membawa spirit bersih, transparan dan profesional kepada PDIP.