Pemuda Aswaja: Larangan WNI ke Israel Dicabut, Berkat Lobi KH Yahya Staquf

Katib Am Syuriah PBNU KH Yahya Cholil Staquf berhasil melakukan lobi di mana kebijakan terbaru Israel mencabut larangan warga Indonesia pergi ke negeri zionis tersebut.

“Israel mencabut larangan WNI ke Israel itu berkat lobi KH Yahya Cholil Staquf,” kata Koordinator Pemuda Aswaja Nur Khalim dalam pernyataan kepada suaranasional, Kamis (28/6).

Kata Nur Khalim, banyak WNI yang pergi ke Israel terutama melakukan wisata religi. “Kristiani banyak yang pergi ke Israel untuk wisata religi,” papar Nur Khalim.

Nur Khalim mengatakan, Israel sangat percaya kepada KH Yahya Cholil Staquf membawa perdamaian Israel-Palestina. “Walaupun dihina, dikecam, KH Yahya ikhlas menjalankan misi perdamaian,” jelas Nur Khalim.

Pemerintah Israel akhirnya mencabut larangan WNI yang akan berkunjung ke negaranya. Pembatasan kunjungan WNI yang sebelumnya diberlakukan juga akhirnya berakhir.

Dilansir kantor berita Turki, Anadolu, Rabu (27/6/2018), pencabutan larangan itu dikeluarkan oleh pihak Kementerian Luar Negeri Israel.

Dalam sebuah pernyataan, Kementerian Luar Negeri Israel mengatakan pencabutan larangan mengikuti kontak antara pemerintah Israel dan jaringan internasional. Tidak diperinci jelas apa maksud dari pernyataan tersebut.

Tak hanya itu, aturan pembatasan WNI yang akan berkunjung ke Israel juga kini tidak berlaku lagi.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News


Baca Juga