Mudik Lebaran tahun ini bakal kembali ada program diskon tarif tol. Demikian disampaikan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono usai memberikan pembekalan kepada peserta Apel Kasatwil 2018 tentang dukungan mudik di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (4/5/2018).
“Kalau Lebaran, nanti pasti ada diskonnya. Kita mau kumpulkan dulu asosiasi tol. Kita mau supaya mereka bisa ikut berperan serta meringankan,” katanya.
Tradisi pemberian diskon tarif tol sendiri telah berlangsung sejak Lebaran tahun 2015 lalu. Saat itu Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) serta Menteri PUPR agar menurunkan tarif tol jelang Lebaran.
Saat itu, penerapan diskon tarif tol bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada para pemudik dan bisa menarik minat pengguna mobil untuk melawati jalan tol, sehingga volume kendaraan di jalan raya yang bukan tol diharapkan lebih rendah sehingga lebih lengang.
Potongan harga atau diskon tarif tol saat itu ditandai dengan terbitnya Surat Edaran Menteri PUPR tentang penurunan tarif selama musim mudik Lebaran tahun 2015.
Penerapan diskon tarif tol mulai tahun lalu diberikan khusus kepada pengguna yang membayar dengan uang elektronik. Namun dengan penerapan 100% non tunai sejak Oktober 2017 lalu, seluruh pengguna tol diperkirakan akan mendapatkan diskon tarif tol.[detik]