Prananda Prabowo akan menjabat Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia (PDIP) menggantikan Megawati Soekarnoputri. Sinyal pergantian ketua umum partai berlambang Banteng Moncong Putih setelah Megawati memberikan tugas Prananda untuk mengendalikan komunikasi PDIP di Pilpres 2024.
“Prananda dipastikan meneruskan estafet kepemimpinan di dalam partai. Sedangkan Puan Maharani di kancah Istana Pemerintahan, apakah jadi Presiden atau Wakil Presiden,” kata politikus PDIP Beathor Suryadi dalam pernyataan kepada redaksi www.suaranasional.com, Kamis (24/11/2022).
Menurut mantan tahanan politik era Orde Baru ini, pergantian kepemimpinan di PDIP berjalan sangat baik dan tanpa ada pergesakan di antara kader partai.
“Suksesi ala PDIP tanpa gaduh ini telah berjalan lancar dan menjawab semua spekulasi tentang kelanjutan Kepemimpinan dalam keluarga trah Bung Karno,” jelas Beathor.
Pergantian Ketua Umum PDIP, kata Beathor menjawab posisi Puan Maharani di Pilpres 2024. “Suksesi itu untuk menjawab berbagai pertanyaan tentang pencalonan Puan di 2024, apakah menjadi Ketua Umum Partai, Calon Presiden atau Wakil Presiden,” kata Beathor.
Dikutip dari wikipedia, Prananda merupakan putra kedua Presiden ke-5 Republik Indonesia, Megawati Soekarno dari suami pertamanya, Lettu Pnb Surindro Supjarso. Dari pasangan ini Prananda Prabowo memiliki seorang kakak, Mohamad Rizki Pratama. Dari pernikahan Megawati dengan Taufiq Kiemas, Prananda Prabowo memiliki seorang adik, Puan Maharani.
Prananda menikah pada tanggal 23 Oktober 2000 dan dikaruniai dua orang anak. Posisi anak kedua dalam trah Soekarno punya posisi unik. Soekarno adalah anak kedua dari dua bersaudara. Megawati adalah anak kedua dari lima bersaudara. Dan Prananda juga anak kedua dari tiga bersaudara.