Letkol (Purn) Dudung Kardalin: Bung Karno & Jokowi Punya Kesamaan, Berkiblat ke China Komunis

Soekarno (Bung) dan Joko Widodo (Jokowi) mempunyai kemiripan dalam kebijakan luar negeri Indonesia yang lebih berkiblat ke China Komunis.

“Bung Karno dan Jokowi mempunyai kemiripan berkiblat ke China Komunis,” kata pengurus Pengurus Aliansi Profesional Indonesia Bangkit (APIB) Letkol (Purn) Dudung Kardalin kepada redaksi www.suaranasional.com, Ahad (20/11/2022).

Kata Kardalin, di era Orde Lama, Bung Karno membuat poros Jakarta-Peking-Pyongyang. “Di mana Peking dan Pyongyang menganut ideologi komunis,” paparnya.

Bung karno juga menggagas nasionalis, agama dan komunis (nasakom) yang mengakibatkan mendapatkan penentangan dari berbagai pihak dan mengakhiri kekuasaannya setelah terjadi G30S/PKI.

Presiden Jokowi menjalin hubungan baik dengan China komunis termasuk mendatangkan TKA China ke Indonesia yang menimbulkan masalah bagi warga Indonesia. “Berbagai proyek pemerintah dan investasi dari China komunis,” jelas Kardalin.