Inilah Harta Kekayaan Gibran dan Bobby, Anak dan Mantu Presiden

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merilis Laporan Hasil Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Gibran Rakabuming Raka selaku calon Wali Kota Solo dan Bobby Afif Nasution selaku calon Wali Kota Medan.

Laporan ini diketahui merupakan salah satu syarat majunya putra dan mantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini menjadi kepala daerah dalam kontestasi Pilkada serentak 2020.

Terdapat beberapa sub kategori dalam LHKPN yang dilaporkan Gibran dan Bobby. Beberapa sub kategori itu adalah tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, harta bergerak lainnya, kas dan setara kas, dan kepemilikan surat berharga.

LHKPN yang dilaporkan Gibran adalah tanah dan bangunan senilai Rp 13,4 miliar, alat transportasi dan mesin senilai Rp 682 juta, harta bergerak lainnya senilai Rp 260 juta, dan yang terakhir kas dan setara kas senilai Rp 2,1 miliar. Total nilai LHKPN keseluruhan yang dimiliki Gibran adalah sebesar Rp 22 miliar.

Akan tetapi, Gibran mengaku memiliki catatan utang sebesar Rp 895 juta, sehingga nilai bersih kekayaan Gibran adalah Rp 21,1 miliar.

Sedangkan LHKPN yang dilaporkan Bobby adalah tanah dan bangunan senilai Rp 34,1 miliar, alat transportasi dan mesin senilai Rp 1,2 miliar, kepemilikan surat berharga senilai Rp 10,5 miliar, dan yang terakhir kas dan setara kas senilai Rp 8,9 miliar. Total nilai LHKPN keseluruhan yang dimiliki Bobby mencapai Rp 54,8 miliar dan Bobby mengaku tidak memiliki catatan utang.

Rincian Harta Kekayaan Gibran

Berikut rincian harta kekayaan Gibran:

A. Tanah dan Bangunan:

1. Tanah dan bangunan seluas 500 m2/300 m2 di Surakarta, hasil sendiri Rp 6.000.000.000.

2. Tanah dan bangunan seluas 2.000 m2/2.000 m2 di Sragen, hasil sendiri Rp 2.600.000.000.

3. Tanah dan bangunan seluas 2.000 m2/2.000 m2 di Sragen, hasil sendiri Rp 2.600.000.000.

4. Tanah dan bangunan seluas 112 m2/112 m2 di Surakarta, hasil sendiri Rp 1.500.000.000.

5. Tanah seluas 113 m2 di Surakarta, hasil sendiri Rp 700.000.000.

B. Alat transportasi dan mesin

1. Motor Honda SCOOPY Tahun 2015, Hasil sendiri Rp 7.000.000.

2. Motor Honda CB-125 Tahun 1974, Hasil sendiri Rp 5.000.000.

3. Motor Royal Enfield Tahun 2017, Hasil sendiri Rp 40.000.000.

4. Mobil Toyota Avanza Tahun 2016, Hasil sendiri Rp 90.000.000.

5. Mobil Toyota Avanza Tahun 2012, Hasil sendiri Rp 60.000.000.

6. Mobil Isuzu Panther Tahun 2012, Hasil sendiri Rp 70.000.000.

7. Mobil Daihatsu Grand Max Tahun 2015, Hasil sendiri Rp 60.000.000.

8. Mobil Mitsubishi Pajero Sport Tahun 2016, Hasil sendiri Rp 350.000.000

Rincian Harta Kekayaan Bobby

Berikut rincian harta kekayaan Bobby:

A. Tanah dan Bangunan

1. Tanah dan bangunan seluas 726 m2/400 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri Rp 14.000.000.000.

2. Tanah dan bangunan seluas 600 m2/400 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri Rp 12.000.000.000.

3. Tanah dan bangunan seluas 400 m2/120 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri Rp 2.500.000.000.

4. Tanah dan bangunan seluas 352 m2/96 m2 di Deli Serdang, hasil sendiri Rp 650.000.000

5. Tanah seluas 145 m2 di Medan, hasil sendiri Rp 1.110.000.000

6. Tanah seluas 600 m2 di Medan, hasil sendiri Rp 2.160.000.000

7. Tanah seluas 150 m2 di Medan, hasil sendiri Rp 755.000.000

8. Tanah seluas 1.430 m2 di Surakarta, hasil sendiri Rp 1.000.000.000

B. Alat Transportasi dan Mesin:

1. Mobil Toyota Kijang Innova 2.4 A/T Tahun 2018, hasil sendiri Rp 280.000.000

2. Mobil Mitsubishi Lancer Tahun 2008, hasil sendiri Rp 160.000.000

3. Mobil Honda Accord 1.5TC E CVT Tahun 2020, hasil sendiri Rp 680.000.000

4. Mobil Suzuki ST100 Tahun 1996, hasil sendiri Rp 15.000.000

5. Motor Yamaha Z8D MIO A1115S Tahun 2008, hasil sendiri Rp 5.000.000

6. Mobil Nissan JUKE 1.5 4X2 A/T Tahun 2012, hasil sendiri Rp 120.000.000.

Reporter Magang: Maria Brigitta Jennifer

(mdk/gil/merdeka.com)

Simak berita dan artikel lainnya di Google News