Anak & Menantu Jokowi Diperkirakan Menang di Pilkada

Anak dan menantu Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution diperkirakan menang di pilkada.

Demikian dikatakan pengamat politik Achsin Ibnu Maksum dalam pernyataan kepada suaranasional, Jumat (13/12/2019). “Gibran diperkirang menjadi Wali Kota Solo dan Bobby Wali Kota Medan,” ungkapnya.

Menurut Achsin, nama besar Jokowi cukup berpengaruh terhadap popularitas dan elektabilitas Gibran dan Bobby.

“Tim sukses Gibran dan Bobby sudah melakukan survei sebelum keduanya mendeklarasikan sebagai bakal calon kepala daerah,” jelas Achsin.

Achsin mengatakan, Jokowi melakukan investasi politik dengan majunya Gibran dan Bobby dalam kompetisi pilkada. “Jokowi mempunyai harapan ada generasi penerus Jokowi yang terjun di politik,” papar Achsin.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News