Sebagai milenial, mungkin Anda masih merasa aman dan nyaman menikmati hidup yang bugar dan sehat. Namun, tahukah Anda bahwa berbagai ancaman penyakit termasuk penyakit degeneratif seperti jantung, stroke dan sebagainya terus mengancam ketika Anda sudah mulai menginjak usia di atas 30 tahun. Apalagi, penelitian menunjukkan bahwa jumlah penderita penyakit degeneratif terus meningkat setiap tahunnya.
Untuk menjamin penanganan penyakit yang mungkin saja Anda derita di masa depan, memiliki asuransi sejak masih usia 20 tahunan bisa dijadikan investasi masa depan yang tepat. Meski memiliki asuransi termasuk penting, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan sebelum memilihnya. Sebagai seorang milenial, pastikan premi asuransi yang dipilih sesuai dengan anggaran yang dimiliki.
Panduan Memilih Premi Ideal untuk Kalangan Milenial
1. Sesuaikan dengan anggaran yang dimiliki
Jangan sampai asuransi yang Anda ikuti membebani keuangan Anda setiap bulannya. Oleh karena itu pastikan memilih premi asuransi yang paling “masuk akal” dan tidak terlalu berat untuk dibayar. Hal ini penting agar kebutuhan yang lainnya tidak akan terganggu. Disarankan agar Anda menyisihkan setidaknya 10 sampai 20 persen setiap bulannya dari pendapatan untuk membayar asuransi.
2. Perhatikan manfaat yang diberikan asuransi
Ada berbagai produk asuransi yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi di Indonesia. Misalnya saja ada yang disebut dengan asuransi kesehatan, asuransi jiwa, asuransi kecelakaan, asuransi properti dan sebagainya. Untuk setiap produk asuransi yang ingin Anda pilih, perhatikan manfaat apa yang dicover oleh produk tersebut. Misalnya saja asuransi kesehatan, maka penyakit apa saja yang dicover, selanjutnya berapa jumlah pembiayaan yang mereka tangani dan sebagainya.
3. Pilih perusahaan kredibel
Jangan sampai terburu-buru memilih perusahaan penyedia asuransi hanya karena tawaran premi asuransi yang rendah dan sebagainya. Sebaiknya pilih perusahaan yang kredibel dan memiliki jam terbang yang tinggi. Perusahaan yang kredibel dan memiliki jam terbang tinggi akan memudahkan Anda untuk mengajukan klaim dengan cepat tanpa masalah di kemudian hari.
Lifepal bisa dijadikan tempat yang tepat untuk memilih produk asuransi untuk Anda dan keluarga. Lifepal sendiri bisa dikatakan merupakan marketplace yang menghimpun 37 perusahaan asuransi di seluruh Indonesia.
Dengan menggunakan Lifepal, Anda tidak perlu bingung membandingkan produk maupun premi asuransi yang terbaik. Cukup pilih kategori produk seperti asuransi jiwa, asuransi kesehatan, asuransi perjalanan dan sebagainya. Selanjutnya Lifepal akan menampilkan beberapa produk asuransi sesuai keinginan Anda dari berbagai perusahaan tervalidasi.
4. Pilih yang sudah terdaftar Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) merupakan penjamin bahwa suatu lembaga keuangan tergolong kredibel dan aman. Selain itu, memilih lembaga asuransi yang telah terdaftar OJK akan memastikan Anda terhindar dari penipuan berkedok asuransi.
Selain memilih perusahaan asuransi yang telah terdaftar oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), ada baiknya jika Anda memilih perusahaan yang memiliki Risk Based Capital (RBC) terbaik. Agar pengajuan asuransi Anda diterima, sebaiknya Anda segera mendaftarkan asuransi ketika Anda masih dalam keadaan sehat. Soalnya, tak sedikit perusahaan menolak calon nasabah yang tidak memenuhi kriteria kesehatan.
Manfaat Mendaftarkan Diri ke Dalam Produk Asuransi Sejak Usia Muda
Ada banyak manfaat terutama jika Anda mendaftarkan diri ke dalam produk asuransi sejak usia muda. Umumnya, perusahaan asuransi akan memberikan harga premi asuransi yang cenderung lebih ringan ketimbang mereka yang mendaftar sudah berusia di atas 30 atau 40 tahun. Hal ini dikarenakan risiko terkena penyakit bagi kalangan muda cenderung lebih kecil ketimbang mereka yang mendaftarkan asuransi di usia di atas 30 sampai 40 tahun.
Besaran premi di usia muda sangat terjangkau jika dibandingkan dengan pendapatan bulanan berdasarkan UMR perkotaan. Premi asuransi untuk kalangan muda umumnya hanya dipatok di kisaran Rp 300 ribuan saja. Dengan hanya menyisihkan sekitar 10 hingga 20 persen pendapatan bulanan, Anda akan mendapatkan berbagai manfaat di kemudian hari.
Selain premi yang rendah, mendaftarkan diri ke produk asuransi sejak dini akan menjamin kesehatan Anda bahkan sebelum Anda berkeluarga. Jika Anda sudah berkeluarga, Anda pun bisa sekaligus mendaftarkan asuransi untuk keluarga termasuk anak-anak.