Pengurus PBNU Tegaskan Hanan Attaki Banyak Salah di Ceramahnya & Propaganda Khilafah

Hanan Attaki (HA) dalam ceramahnya banyak salah dalam ceramahnya dan bagian dari propaganda mendirikan khilafah di Indonesia.

“Memang HA itu banyak salah : menghina para Nabi dan Rasul, menghina para Ummul Mukminin, dg bahasa yg merendahkan,” kata Wakil Ketua Lembaga Takmir Masjid Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Dr Ayang Utriza Yakin di akun Twitter-nya @Ayang_Utriza.

Kiai Ayang juga membenarkan Hanan Attaki dalam ceramahnya menyebarkan faham khilafah.

“Search di youtube / google “hanan ataki khilafah” , isinya banyak ceramah dia yg kampanye khilafah,” kata akun Twitter @taksuka menanggapi kicauan Kiai Ayang.

Kiai Ayang langsung membenarkan pernyataan @tatsuka. “Betul,” kata Kiai Ayang.

Menurut Kiai Ayang, Hanan Attaki harus minta maaf dan tidak mengulanginya atas ceramahnya menghina para Nabi serta Rasul, menghina Ummul Mukmimin.

“Ansor sebaiknya ajak diskusi HA sblm pengajian, lalu awasi,” kata Kiai Ayang.

Kiai Ayang mengatakan, jika Hanan Attaki terus buat masalah, laporkan Polri agar diproses.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News