Beberapa anggota Banser tidak menggunakan helm saat menggeruduk Balai Kota DKI menolak ceramah Ustadz Felix Siauw, Rabu (26/6/2019).
Anggota Banser datang dari arah Stasiun Gambir naik motor.
Pihak kepolisian tampak berjaga di depan Balai Kota. Anggota Banser lalu orasi dan menyanyikan ‘Ya Lal Wathon’.
Salah anggota Banser melakukan orasi yang menuding Pemprov DKI berbohong yang awalnya telah membatalkan ceramah Ustadz Felix Siauw.
“Pemprov DKI melakukan kebohongan publik, sudah berkali-kali mengundang tokoh HTI,” kata salah satu orator.
Dua menit setelah kedatangan Banser, pintu gerbang Balai Kota ditutup. Saat ini, masih ada anggota Banser di lokasi.
Sebelumnya diberitakan, BKD DKI telah menyatakan bahwa kajian Ustaz Felix Siauw hari ini dibatalkan. Tapi nyatanya, Felix tetap ceramah siang ini.