Neno Warisman Suarakan Perang Uhud, Istana Akan Libas

Pihak Istana mengingatkan pengagas #2019GantiPresiden untuk tidak melakukan provokasi dan menjelekkan pemerintah.

“Neno Warisman ajak perang Uhud. Emang ini perang? Sementara pemilu itu pesta demokrasi rakyat. Kenapa sih? Kayak orang tidak punya peradaban, tidak punya pendidikan,” kata Staf Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin, Selasa (7/8).

Ngablin mengatakan, kelompok oposisi yang menyuarakan #2019GantiPresiden akan berhadapan dengan relawan Jokowi.

“Kalau mereka beringas, kami akan lawan. Kalau masih bandel, kami libas,” tutur Ngabalin.

Sebelumnya Presiden Jokowi meminta para relawan harus berani berkelahi jika ada yang menantang berduel terutama dari lawan politik.

“Kalau diajak berantem juga berani,” kata Presiden Jokowi dalam pidatonya di SICC, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (4/8).

Jokowi meminta para relawan untuk berkampanye secara sehat, santun serta tidak mengobarkan permusuhan ke sesama warga. Menurutnya, hal itu penting dilakukan agar situasi politik menjadi teduh dan tidak penuh gejolak.

“Lakukan kampanye yang simpatik. Tunjukkan diri kita relawan yang bersahabat dengan semua golongan. Jangan bangun permusuhan, jangan membangun ujaran kebencian, jangan membangun fitnah-fitnah, tidak usah suka mencela, tidak usah suka menjelekkan orang,” ungkapnya.