Aktivis Malari 74: Aktivis Mahasiswa Membela Rakyat & Bukan Penjilat Penguasa

Aktivis mahasiswa bukan penjilat penguasa tetapi membela rakyat serta bukan menjual institusi pendidikan untuk mendapatkan kekuasaan.

Demikian dikatakan aktivis Malari 74 yang juga alumnus UI Salim Hutadjulu kepada suaranasional, Selasa (7/8). “Kalau ada orang yang mengatasnamakan UI dan mendukung penguasa, itu penjilat dan bukan karakter dari UI,” ungkapnya.

Kata mantan tahanan politik era Soeharto ini, harusnya saat ini masyarakat menyuarakan kondisi masyarakat sekarang ini.

“Saat saya dilantik menjadi Ketua Senat Mahasiswa Fisip UI oleh Dekan Fisip UI Prof Selo Soemarjan, beliau berpesan tugas aktivis mahasiswa juru bicara rakyat,” paparnya.

Salim mengatakan, seharusnya mahsasiswa mulai bergerak menyuarakan kesusahan rakyat seperti kenaikan harga pokok. “Bukan ikut penguasa dan hanya menjadi penggembira elit politik,” pungkasnya.