Pendukung Ahok Nilai Anies Baswedan Tidak Punya Niat Meredam Kasus SARA

Guntur Romli (IST)
Guntur Romli (IST)

Pendukung pasangan Ahok-Djarot, Guntur Romli menilai calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak punya niat untuk mengakhiri kasus pemelintiran pernyataan mantan Bupati Belitung Timur itu dan bernuansa SARA.

“Mas Anies tidak menyinggung sama sekali pemelintiran terhadap ucapan Ahok yang dilakukan oleh salah seorang pendukungnya (Buni Yani). Ini bukti kuat, Mas Anies tdk punya niat meredam masalah ini dengan bijak,” kata Guntur di akun Facebook-nya.

Kata Guntur, Sekretaris Tim Pemenangan Anies-Sandi, Syarief mau mengakhiri polemik al-Ma’idah ayat 51. “Tampak sekali, Mas Anies malah ingin menunggangi arus ini menuju tujuan yang ia kehendaki sendiri, tapi yang pasti, bukan meredam masalah ini,” ungkap Guntur Romli.

Guntur menyesalkan diamnya Anies Baswedan saat Ahok diserang dengan isu SARA.

“Di mana kebhinekaan bila calon lain diserang dengan isu SARA, tapi dia hanya diam? Ahok yang diserang dengan politisasi ayat, dan dia membela diri, tapi pembelaannya malah diplintir dan dijadikan amunisi untuk menyerangnya kembali,” ungkap Guntur.

Kata Guntur Romli, Anies Baswedan sedang bertungkus lumus dengan gerombolan pemain isu SARA. “Bila sasarannya coba-coba melawan, pembelaannya itu akan diplintir yang dijadikan sebagai amunisi baru untuk menyerangnya kembali,” pungkas Guntur.