Salah satu sesi paling intim saat bercinta adalah intercourse atau coitus atau hubungan intim. Meski sesi paling intim hanya berlangsung sebentar dibandingkan foreplay atau pemanasan yang bisa berlangsung lama. Sebenarnya normal tidak sih sesi intercourse yang hanya berlangsung beberapa menit saja? Atau jangan-jangan ini ejakulasi dini?
Menurut studi baru Canadian and American Sex Therapists’ Perceptions of Normal and Abnormal Ejaculatory Latencies: How Long Should Intercourse Last?, rata-rata coitus berlangsung antara tiga sampai tujuh menit.
Data ini dikumpulkan dari orang-orang normal yang mendatangi terapis untuk masalah seksual. Durasi waktu ini sedikit mirip dengan penelitian sebelumnya yang menyatakan rata-rata intercourse berlangsung rata-rata lima hingga tujuh menit.
“Sangat sedikit orang yang melakukan coitus hingga lebih dari 12 menit,” terang terapi seks Barry W. McCharty seperti dilansir Esquire, Selasa (28/7/2015).
Jika lebih lama dari itu bisa jadi adanya hambatan ejakulasi atau orgasme yang tertunda. Lalu jika intercourse hingga klimaks berlangsung lebih dari tiga menit itu bukan ejakulasi dini, karena hal tersebut terjadi bila ejakulasi berlangsung usai coitus satu atau dua menit.
Namun, jika Anda ingin membuat sesi intercourse ingin lebih lama bisa dengan menggunakan beberapa teknik. Misalnya dengan beralih posisi dan mencoba memberi variasi kecepatan.