Bahlil Selesaikan Doktor di UI Kurang 2 Tahun, Politikus PKS: Diduga Reputasi UI Terganggu

Reputasi Universitas Indonesia (UI) diduga terganggu dengan Bahlil Lahadalia yang menyelesaikan program doktor di kampus tersebut kurang dari dua tahun.

“Bahlil Selesaikan Program Doktor di UI Kurang dari 2 Tahun, Sidang Promosi Siang Ini. Saya duga Bisa terganggu reputasi UI. Setuju ngak?” kata politikus PKS Mulyanto di akun X (Twitter), Rabu (16/10/2024).

Kepala Biro Humas dan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) UI, Amelita Lusia, membenarkan Bahlil akan menjalani sidang promosi doktor siang ini. “Beliau mengambil program doktoral by research,” ujarnya saat dihubungi, Rabu, 16 Oktober 2024 dikutip dari Tempo.

Dengan program ini, Bahlil tak perlu berfokus mengikuti mata kuliah di dalam kelas. Ia bisa memperoleh gelar doktor dengan mengerjakan sebuan penelitian independen.

Bahlil akan memperoleh gelar doktornya dengan disertasi tentang tata kelola hilirisasi nikel – bidang yang selama ini digelutinya baik sebagai Menteri Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal maupun Menteri ESDM.

Disertasi itu bertajuk “Kebijakan, Kelembagaan, dan Tata Kelola Hilirisasi Nikel yang Berkeadilan dan Bekerkelanjutan di Indonesia”. Bahlil beberapa kali menyampaikan isi disertasi yang ia kerjakan dalam berbagai kesempatan. Dalam penelitian itu, ia menemukan masyarakat lokal di sekitar tambang belum mendapatkan manfaat dari hilirisasi.

“Memang penelitian saya, hilirisasi itu yang mendapat manfaat paling besar sekarang ini adalah investor dan pemerintah pusat,” kata Bahlil saat memberi kuliah di Universitas Paramadina, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 27 Juli 2024

Simak berita dan artikel lainnya di Google News