DPP APIB Minta Pengurus Provinsi APIB Sumsel Dorong Kemajuan Ekonomi Rakyat dan Tidak Terjebak Kepentingan Sesaat Pilkada

Ketua umum DPP APIB ( Aliansi Profesional Indonesia Bangkit ) Erick Sitompul, meminta seluruh jajaran pengurus DPD Apib Sumatera Selatan untuk ber peran aktif mendorong penguatan pembangunan ekonomi kerakyatan. Hal ini mengingat kondisi perekonomian belakangan ini yang semakin mengkhawatirkan, terkait dengan puluhan pabrik yang kolaps dan ditutup diiringi gelombang PHK terhadap ratusan ribu orang pekerja yang diperkirakan akan terus berlanjut kedepan.

Demikian di katakan Erick pada raker I DPD Apib Provinsi Sumsel, Minggu 30 Juni 2024 di Palembang. Erick juga menghimbau agar seluruh pengurus DPD Apib Sumsel agar juga peduli dengan persoalan Sosial dan hukum yang menjadi isue penting masyarakat di daerah Sumsel.

Terkait dengan proses Pilkada yang berlangsung di daerah Sumsel, Erick juga meminta agar seluruh Pengurus Apib di Sumsel untuk selektif dalam dukungan terhadap figur calon pimpinan Daerah dan tidak terjebak dalam kepentingan politik praktis sesaat para kandidat. Silahkan gunakan hak politik secara personal untuk mengusung calon pemimpin yang memiliki visi, integritas, berpengalaman serta amanah, kata Erick dalam saluran daring pada raker I DPD Sumsel tersebut.

Sebagai partisipasi aktif dalam Pilkada, dihimbau juga seluruh pengurus dan anggota Apib di daerah Sumsel untuk bergabung dalam simpul relawan dan hindari penggunaan bendera organisasi Apib. Karena sesuai AD ART, kiprah APIB lebih berorientasi kepada kepentingan pembangunan bangsa dan negara melalui gagasan, pemikiran dan bakti masyarakat secara luas , mandiri, independen dan Profesional. Hal ini juga berlaku bagi seluruh kepengurusan dan anggota Apib lainnya yang sudah terbentuk di 24 Provinsi, kata Erick

Sebelum nya, Erick memuji jajaran kepengurusan lengkap DPD Apib Sumsel yang hampir 100 persen diisi kalangan aktivis muda dari kalangan Gen Z. Hal ini di sampaikan Erick usai mendapat laporan dari Ketua DPD Sumsel Haryadi, bahwa ke 35 orang pengurus lengkap DPD Apib Sumsel didominasi kalangan aktivis muda yang berasal dari berbagai ormas di Palembang. Di posisi Pembina, DPD Apib Sumsel juga di perkuat oleh H. imam Husen MM, Abdul Rahman dan juga Dr. Reza Pahlevi MA, se orang tokoh Pemuda mantan DPP KNPI, kata Haryadi yang juga mantan Ketua DPD APIB kota Sorong – Papua tersebut.