Muslim Arbi: Jokowi Kenalkan Demokrasi Sayang Anak dan Keluarga

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memperkenalkan demokrasi sayang anak dan keluarga dengan menduduki jabatan publik di pemerintahan.

Demikian dikatakan pengamat politik Muslim Arbi kepada redaksi www.suaranasional.com, Jumat (12/4/2024). “Jokowi selalu menggunakan dalih demokrasi untuk menempatkan anak-anak dan keluarganya menjadi wakil presiden dan kepada daerah,” jelasnya.

Kata Muslim, dalih demokrasi biar rakyat yang menentukan pilihan yang diutarakan Jokowi hanya omong kosong karena sudah dikondisikan untuk memenangkan anak-anak dan keluarga mantan Wali Kota Solo itu.

“Gelontoran bansos, melabrak konstitusi demi Kaesang menjadi calon presiden dilakukan Jokowi,” papar Muslim.

Muslim mengatakan, Jokowi telah merusak demokrasi demi ambisi pribadi dan keluarganya. “Jokowi merasa sebagai Raja Jawa yang berkuasa seumur hidup,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News