Politikus PDIP Tegaskan PSI Dompleng Nama Kaesang

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mendompleng nama putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep untuk menaikkan popularitas dan elektabilitas.

“Nah sekarang ada lagi mau pakai lagi nih partai yang bilang kalau dia menang, Kaesang jadi wali kota. Padahal targetnya cuma enam kursi, enam kursi gimana mau menang? Ya kan? Nomor satu di DPRD Depok sekarang 12 kursi, nomor dua 10 kursi, nomor tiga juga 10 kursi, lha enam kursi darimana menangnya?” kata Ketua Fraksi PDIP DPRD Kota Depok, Ikravany Hilman, Sabtu (17/6/2023) dikutip dari Republika.

Dia pun membuat sindiran itu tepat di trotoar Jalan Margonda Raya, depan baliho besar bergambar Kaesang. Baliho tersebut memajang wajah Kaesang yang berpenampilan religius, yang ditandai memakai kopiah, baju koko, dan berjenggot. “Tapi kan dia bikin gede-gede, kalau dia menang, Kaesang wali kota. Dulu dia pakai Ganjar, emang mau nebeng kali? Udah pusing gua, gua gak tau partai apaan,” ujar Ikravany.

Tidak ketinggalan, Ikravany ikut menyindir Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesha Djumaryo yang sempat berfoto bersama Kaesang. Giring juga menunjukkan dukungan kepada Kaesang. Ikravany pun pusing dengan strategi PSI dan ingin bermain band saja.

“Gua mau latihan band dulu gua mau mau manggung, mau jadi ketua umum partai,” ujarnya mengakhiri pendapat sembari diikuti munculnya lagu band Nidji berjudul Hapus Aku. Giring adalah eks vokalis Nidji yang kini aktif di dunia politik.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News