Peserta Akui Dibayar Rp100 Ribu Datang di Acara Relawan Jokowi di GBK

Beberapa peserta mengaku mendapat bayaran Rp100.000 untuk hadir di acara Nusantara Bersatu yang diadakan Relawan Jokowi di Gelora Bung Karno (GBK)

Halimah (48) mengakui dari majelis taklim di Banten hadir di acara Nusantara Bersatu mendapat uang Rp100.000. “Tadi ada beberapa bus dari Banten, semua dapat Rp100.000 dan makan siang,” ungkapnya kepada redaksi www.suaranasional.com, Sabtu (26/11/2022).

Ia mengaku senang bisa hadir di GBK bertemu dengan Presiden Jokowi. “Sebelum acara ini, ada pihak panitia yang menghubungi untuk hadir. Kami ikut saja. Jalan-jalan gratis dapat uang saku dan makan,” jelas Halimah.

Siti Fatimah (44) rombongan dari Kabupaten Bogor mendapat uang saku dan makan siang selama mengikuti acara Nusantara Bersatu. “Kami juga mengajak anak. Semua mendapatkan uang Rp100.000 dan makan siang,” ungkapnya.

Ia mengatakan, rombongan dari Kabupaten Bogor ada lima bus yang semuanya menggunakan AC. “Bus yang kami pakai AC semua. Kami hanya disuruh datang dan dikasih uang,” jelasnya.

Relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tergabung dalam Musyawarah Rakyat (Musra) menggelar Silaturahmi Nasional (silatnas) bertema Nusantara Bersatu di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (26/11/2022).

Rangkaian acara dihadiri oleh Presiden Jokowi dan 150 ribu relawan itu sudah dimulai sejak pukul 06.30 WIB.

Terkait peserta yang mendapat uang Rp100.000 dan makan siang, sampai berita ini dipublikasikan belum memberikan klarifikasi.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News