Prof Fathul Wahid, Santri NU yang Masuk Daftar Calon Sementara PP Muhammadiyah 2022-2027

Nama Rektor Universitas Islam Indonesia (UII) Prof Fathul Wahid masuk daftar calon sementara PP Muhammadiyah 2022-2027.

Pria kelahiran 26 Januari 1974 terdaftar di nomor 69 untuk calon calon sementara PP Muhammadiyah 2022-2027.

Fathul Wahid merupakan santri NU yang pernah belajar di Pondok Pesantren Roudlotul Muta’allimin, Jagalan, Kudus di bawah asuhan almarhum KH Ma’ruf Irsyad. Ia menjadi santri sambil bersekolah di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kudus.

Dalam setiap acara haul KH Ma’ruf Irsyad, Fathul Wahid selalu menyempatkan hadir dan memberikan sambutan.

Pria kelahiran Welahan Jepara merupakan anak seorang kiai yang cukup disegani di desanya.

Ia bersekolah di SDN Teluk Wetan III Welahan Jepara, sambil belajar agama di Madrasah Diniyyah Awwaliyah Al-Ishlah di desa yang sama.

Pada 1989, Fathul Wahid bersekolah SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta, sambil “ngekos” di dekat Pondok Pesantren Al-Munawwir Krapyak supaya masih bisa “dikit-dikit” mengaji.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News