Pemerhati Politik dan Sosial: BuzzerRp Mengobok-Obok Deklarasi Koalisi NasDem-PKS-Demokrat

BuzzerRp Mengobok-Obok deklarasi koalisi NasDem-PKS-Demokrat dengan tujuan melemahkan dukungan terhadap Anies Baswedan. Tugas BuzzerRp memanipulasi informasi untuk kepentingan rezim.

“Saat ini dan waktu-waktu ke depan, jangan kaget kalau bermunculan isu-isu liar yang tujuannya untuk memecah belah konsentrasi para pendukung Anies termasuk mengobok-obok deklarasi koalisi NasDem-PKS dan Demokrat. Jika Anda terpengaruh, berarti Anda telah berhasil dijebak para haters Anies dan buzzer-buzzer rupiah,” kata pemerhati politik dan sosial Sholihin MS kepada redaksi www.suaranasional.com, Sabtu (12/11/2022).

Kata Sholihin, para pembenci Anies, khususnya para buzzerRp memang kerjaannya hanya mengorek-ngorek kekurangan dan kesalahan Anies dan pengusungnya. Ketika mereka mendukung Ganjar, harusnya yang dibahas ya kelebihan Ganjar saja, tidak usah ngurusin orang lain.

“Tapi karakter para buzzerRp memang seperti itu, kerjanya cuma untuk bikin bising dan berita hoax, mereka berniat untuk menggagalkan pencalonan Anies sebagai Presiden dengan framing jahat, bohong, adu domba, dan fitnah,” tegas Sholihin.

Adapun soal Cawapres Anies, kata Sholihin bukan hal yang urgen karena mantan Rektor Universitas Paramadina Jakarta itu pasti akan memilih pasangan yang terbaik. “Berharap dan usul sebaiknya dengan si Anu, itu sah-sah saja tapi biarlah Anies yang memilihnya sesuai dengan kriteria dia dan pertimbangan hati nuraninya,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News