Para siswa yang telah menyelesaikan pendidikan di SD IT dan SMP IT At Taufiq kota Bogor di bawah Yayasan Al Irsyad Al Islamiyah diberi ijazah sebagai bukti kelulusan. Secara simbolis penyerahan ijazah, Senen (30/8/2021).
Demikian dikatakan Direktur Eksekutif Badan Pengelolaan Islamic Centre At Taufiq (BP ICAT) Ir Abdul Kadir Ahmad Zubadi dalam pernyataan kepada www.suaranasional.com, Senen (30/8/2021). “Orang tua murid atau calon orang tua murid tidak perlu khawatir menitipkan putra-putrinya untuk mendapatkan pendidikan terbaik di sekolah At Taufiq,” ungkapnya.
Kata Abdul Kadir, Sekolah At Taufiq Kota Bogor di bawah Yayasan Al Irsyad Al Islamiyah berkomitmen menyiapkan generasi muslim yang tangguh dan siap menghadapi tantangan perubahan zaman.
Abdul Kadir menjelaskan, proses penyelesaian masalah legalitas sekolah pada dinas pendidikan kota Bogor seperti izin operasional sekolah, legalitas kepala sekolah, sertifikasi guru, depodik guru & murid, dana bantuan pemerintah BOS, ujian nasional, legalitas ijazah SD IT dan SMP IT At Taufiq sudah selesai.
Ia menegaskan Sekolah At Taufiq Kota Bogor di bawah Yayasan Al Irsyad Al Islamiyah Kota Bogor beralamat Jalan Cimanggu Permai, RT.02/RW.05, Kedung Jaya, Kecamatan Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat 16164.
Aset tanah, bangunan dan gedung wakaf Islamic Center At Taufiq (Sekolah SDIT dan SMPIT ) secara sah dan legal berada dalam naungan Yayasan Al Irsyad Al Islamiyah Kota Bogor.