Gardu Banteng Marhaen (GBM) akan mengerahkan massanya mengusir Gubernur Jakarta dari Balai Kota saat Fraksi PDIP dan PSI DPRD DKI mengajukan hak interpelasi ke Anies Baswedan terkait Formula yang merugikan negara ratusan miliar rupiah.
Demikian dikatakan Koordinator Gardu Banteng Marhaen (GBM) Sulaksono Wibowo dalam pernyataan kepada www.suaranasional.com, Jumat (27/8/2021). “Setelah interpelasi kita dorong Anies diperiksa KPK dan ditetapkan tersangka dalam kasus penggunaan uang Formula E,” ungkapnya.
Kata Sulaksono, Fraksi PDIP dan PSI DPRD DKI telah menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat. “Kita juga mendorong fraksi-fraksi lainnya mengajukan hak interpelasi ke Anies Baswedan,” papar Sulaksono.
Menurut Sulaksono, Anies harus dijatuhkan dari Gubernur DKI agar Jakarta lebih baik. “Selama dipimpin Anies, Jakarta tidak ada perubahan, daerah-daerah kumuh belum diselesaikan,” jelasnya.
Selain itu, ia mengatakan, interpelasi ke Anies menunjukkan mantan Rektor Universitas Paramadina Jakarta itu diduga terlibat korupsi. “Penyelewengan ratusan miliar tidak bisa dibiarkan begitu saja. Penjara menanti Anies,” pungkas Sulaksono.