PPKM Level 4 Diperpanjang, Politikus PKS: Rakyat Makin Susah & Mundur Saja Presiden

Tak Berkategori

Kebijkan pemerintah memperpanjang PPKM Level 4 dalam mengatasi Covid-19 membuat rakyat makin kesusahan dalam mencari penghasilan.

PPKM level 4 diperpanjang sampai 2 Agustus 2021.Rakyat semakin susah..!!! Mundur ajalah pak,” kata politikus PKS Refrizal di akun Twitter-nya @refrizalskb.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memutuskan melanjutkan penerapan PPKM Level 4 yang berakhir hari ini. Keputusan itu disampaikan saat memberikan pernyataan resmi perihal perkembangan terkini PPKM Darurat dari Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Ahad (25/7/2021).

“Saya memutuskan untuk melanjutkan penerapan PPKM level 4 dari Tanggal 26 Juli sampai dengan 2 Agustus 2021,” katanya.

Namun, menurut dia, pemerintah akan melakukan beberapa penyesuaian terkait aktivitas dan mobilitas masyarakat yang dilakukan secara bertahap dengan pelaksanaan yang ekstra hati-hati. Salah satunya berkaitan dengan pasar rakyat.

“Pasar rakyat yang menjual sembako sehari-hari diperbolehkan untuk buka seperti biasa, dengan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Jokowi.

“Dan pasar rakyat yang menjual selain kebutuhan pokok sehari-hari, bisa buka kapasitas maksimum 50% sampai dengan pukul 15.00, di mana pengaturan lebih lanjut dilakukan oleh pemerintah daerah,” lanjutnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News