Pemerintah Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, menggelar layanan vaksinasi Covid-19 untuk kalangan umum di tiga pasar tradisional di daerah itu. Dijadwalkan dilakukan hingga Senin, 28 Juni 2021, sebanyak ribuan warga sudah datang mengantre untuk layanan hari pertamanya pada Kamis 24 Juni 2021.
Kegiatan layanan dan pelaksanaan vaksinasi massal yang menyediakan hadiah 35 kambing dan 80 ayam tersebut dipandu dan diawasi langsung oleh Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin. “Dalam kegiatan kali ini, Pak Kapolda memberi 10 ribu dosis vaksin yang akan disuntikkan untuk tiga hari dengan sistem drive thru,” kata Arifin di Pasar Pon Trenggalek, Kamis 24 Juni 2021.
Selain di Pasar Pon, vaksinasi juga digelar di Pasar Bendo Kecamatan Pogalan dan Pasar Prigi Kecamatan Watulimo. Total dalam sehari kegiatan itu disediakan 1.500 dosis vaksin. “Kami bantu sukseskan pelaksanaan vaksinasi di Pasar Pon, Pasar Bendo, dan Prigi ini dengan melakukan pengawalan dan pengamanan secara penuh, bersama TNI,” kata Kapolres Trenggalek Ajun Komisaris Besar Dwiasi Wiyatputera.
Di Pasar Pon Trenggalek, pelaksanaan vaksinasi dibagi menjadi dua titik layanan, yakni vaksinasi untuk pengguna sepeda motor dan mobil. Dengan sistem itu, pelaksanaan vaksinasi berjalan cukup cepat dan efektif. Dimulai pukul 08.00 WIB, vaksinasi selesai tepat pukul 12.00 WIB
Setelah menerima suntikan vaksin, warga yang ikut dalam kegiatan itu diarahkan menuju tempat pengambilan undian. Mereka yang beruntung bisa membawa pulang kambing atau ayam.
Rencananya, vaksinasi berhadiah kambing dan ayam itu masih berlanjut pada Sabtu (26 Juni) dan Senin (28 Juni). Agar tak malah menjadi pusat kerumunan, prosesnya dibagi dalam beberapa tahap.
Misalnya, para petugas Babinkamtibmas telah mendata warga yang akan mengikuti vaksinasi Covid-19 di desa tempat mereka bertugas. Kedatangan warga ke lokasi vaksin itu dikoordinir oleh tiap petugas.
[tempo.co]