Eks Anggota DPR: Ada Dugaan Traveloka Serahkan Data Munarman ke BIN

Tak Berkategori

Ada dugaan Traveloka menyerahkan data Munarman saat menginap di hotel diserahkan ke Badan Intelijen Negara (BIN).

“Ada dugaan Traveloka kerjasama dgn BIN. Jadi datanya diserahkan ke BIN. Boycott aja,” kata Eks anggota DPR Djoko Edhi Abdurrahman di akun Twitter-nya @Djoked2.

Djoko mengatakan seperti itu menanggapi berita dari republika.co.id berjudul “Tentang Data Pribadi Munarman di Traveloka Bocor ke Publik.”

Ia meminta masyarakat untuk uninstall aplikasi Traveloka. “Dugaan Traveloka sudah jadi cepunya BIN. Uninstall,” papar mantan politikus PAN ini.

Sebuah akun Twitter @xvdgmbk mengagetkan warganet (netizen). Hal itu lantaran akun tersebut memiliki semua data pribadi tentang eks Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman, yang ditangkap Densus 88 Polri di rumahnya di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Selasa (27/4).

Akun tersebut membagikan data hotel milik Munarman yang dipesan lewat aplikasi Traveloka medio Februari 2018 sampai Desember 2019. Ada pesanan hotel di MT Haryono (Jakarta), Jalan Gatot Subroto (Kota Bandung), Jalan Alternatif Cibubur (Jakarta), hingga Jalan Raya Pajajaran (Kota Bogor). Bahkan, foto kamar yang dijadikan tempat tidur Munarman juga tersebar. Kala itu, Munarman bersama istri sahnya, Lily Sofia.

Hal itu pun menimbulkan perdebatan di kalangan warganet. Pasalnya, data pribadi Munarman bisa bocor ke publik. Akun @febrianordinary, misalnya menjadi khawatir memesan hotel lewat Traveloka karena tidak aman. “Jadi takut nginep di situ, ko CCTV bisa ke publik,” katanya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News