Mau Ajak Tidur Istri Kru Kapal Selam Nanggala 402, Seorang Pemuda Dibawa ke Koramil

Tak Berkategori

Akun Facebook Imam Kurniawan dihujat warganet seantero negeri. Penyebabnya lantaran komentarnya yang tak pantas dituliskan terkait musibah tenggelamnya KRI Nanggala 402 di perairan Bali beberapa hari lalu.

Akun Imam menuliskan kalimat cabul yang bikin warganet marah, karena dalam kondisi sedang berduka malah memikirkan hal-hal yang tidak etis. Tak lama postingan komen Imam muncul, dia kemudian diciduk ke kantor Koramil.

“Disaat kapal selam mu tenggelam, disitu istrimu ku ” tulis Imam.

Dari akun Facebook Fajar ArbayuBae, Senin 26 April 2021, menyebut Imam langsung dinterogasi terkait komentarnya di media sosial tersebut.

“Karena tersangka sudah ditemukan CASE CLOSED!!! Dan untuk mas Fahmi Aditya terimakasih banyak karena mas nya sudah membawa dia ke ke kntor Koramil terdekat agar menghindari keributan. Langkah selanjutnya kita serahkan kepada aparat setempat. Semoga dia dapat pelajaran berharga,” tulis akun Facebook Fajar.

Sementara itu Imam pun langsung meminta maaf atas unggahannya yang tidak pantas dan bikin semua netizen geram.

“Assalamualaikum, Saya pribadi atas nama Imam Kurniawan ingin emminta maaf atas perkataan saya di sosial media. Saya meminta maaf sebesar-besarnya kepada warganet dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi. Indonesia Negara Hukum. Assalamualaikum,” tulis Imam

Sementara itu, dalam sebuah video klarifikasi tersebut, Imam mengaku berprofesi sebagai petani di kawasan Medan, Sumatera Utara. Bahkan, dia tidak tahu menahu mengenai komentar yang mendadak viral tersebut

Simak berita dan artikel lainnya di Google News