Selama KLB, Prabowo Serahkan Kalangan Muda Pegang Kendali Gerindra

Prabowo Subianto memberikan kepercayaan kepada kalangan muda dalam menjalankan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Gerindra.

“Dalam kaitan KLB Gerindra, walaupun Pak Prabowo terpilih lagi, jangan dinilai mantan Danjen Kopassus ini membangun oligarki untuk kepentingan keluarga,” kata pengamat kebijakan publik Amir Hamzah kepada suaranasional, Jumat (14/8/2020).

Menurut Amir Hamzah, tidak adanya kepentingan oligarki dan keluarga Prabowo terlihat, panitia dan pengurus yang menjalankan KLB Partai Gerindra dari kalangan anak muda serta tanpa ada intervensi dari Ketua Umum. “Selama ini, ketika ada tugas, ada intervensi dari Prabowo. Untuk KLB kali ini tanpa intervensi sama sekali dari Prabowo,” papar Amir.

Selain itu, Amir Hamzah menilai Sufmi Dasco Ahmad sebagai sosok anak muda yang bisa menjalankan KLB di Gerindra secara baik. “Salut kemampuan Dasco dalam mengemban KLB ini,” jelas Amir Hamzah.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News