Gardu Banteng Marhaen: Kubu Prabowo Gerakkan Kelompok Tunanetra Demo KH Ma’ruf Amin

Kubu Prabowo menggerakkan kelompok tunanetra untuk mendemo cawapres KH Ma’ruf Amin atas ucapannya budek dan buta.

“Kami dapat informasi yang menggerakkan kelompok tunanetra mendemo KH Ma’ruf Amin untuk minta maaf untuk kubu Prabowo,” kata Koordinator Gardu Banteng Marhaen (GBM) Sulaksono Wibowo dalam pernyataan kepada suaranasional, Kamis (15/11).

Menurut Sulaksono, kubu Prabowo sengaja mendegradasi KH Ma’ruf Amin demgan isu budek dan buta. “Padahal kalau mau jujur, pernyataan Kiai Ma’ruf itu tidak ada yang salah,” ungkap Sulaksono.

Sulaksono mengatakan, masyarakat sudah makin cerdas menilai demo tunanetra bukan murni lagi. “Tunanetra lainnya tidak marah terhadap pernyataan KH Ma’ruf Amin.

Sebelumnya, rombongan kecil penyandang tunanetra menggelar unjuk rasa di depan kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI), Jakarta memprotes ucapan calon wakil presiden Ma’ruf Amin soal budek dan buta.

Rombongan kecil ini terdiri dari 9 orang tunanetra yang tergabung dalam Persatuan Aksi Sosial Tunanetra Indonesia (Pasti) yang. Mereka berbaris rapi di depan gedung MUI sembari memegang poster bergambar Ma’ruf Amin. Sesekali ada pekik takbir di sela orasi.

“Melalui gerakan moral ini, kami menuntut KH Ma’ruf Amin untuk mengklarifikasi dan meminta maaf disabilitas, khususnya tunanetra dan tunarungu-wicara,” ujar Ketua Pasti, Arif Nur Jamal di depan kantor MUI.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News