Setelah Diperiksa KPK, TGB Dukung Jokowi

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Muhammad Zainul Majdi (Tuan Guru Bajang) mendukung Jokowi dua periode setelah beberapa waktu lalu diperiksa KPK.

TGB menilai pemerintahan Jokowi perlu dilanjutkan hingga periode kedua di Pemilu 2019. Berdasarkan pengalamannya di NTB, gubernur yang sedang menjalani periode kedua kepemimpinannya ini juga menilai 2 periode dibutuhkan.

“Dua periode secara common sense dan empirik yang saya alami, waktu yang lumayan fair bagi seorang pemimpin,” ucap TGB.

“Beliau layak dan pantas diberi kesempatan 2 periode,” tegasnya.

Sebelumnya TGB diperiksa penyidik KPK selama satu jam di Markas Polda NTB. Namun, dia tidak menjelaskan terkait kasus apa pemeriksaan itu dilakukan.

“Itu proses klarifikasi, saya pikir dalam banyak hal. KPK akan melakukan klarifikasi terhadap informasi informasi atau masukan dari masyarakat,” kata TGB saat ditemui di Pendopo Gubernur yang merupakan kediamannya, Minggu (27/5/2018).

“Kami merespons dengan baik. Kita commited untuk mendukung penegakan hukum, jadi begitu,” katanya.

Ketua KPK Agus Rahardjo menyebut TGB dimintai keterangan terkait kasus lama, bukan kasus baru atau Pilgub NTB.

“Nggak, nggak, nggak. Nggak ada kaitannya (Pilgub NTB). Ini kasus lama,” kata Agus di rumah dinas Ketua DPR, kompleks Widya Chandra, Jaksel, Senin (28/5/2018).

Simak berita dan artikel lainnya di Google News