Rakyat Jateng tak Ingin Gubernur yang Tersandera Kasus E-KTP

Rakyat Jawa Tengah (Jateng) tidak ingin memiliki Gubernur yang tersandera kasus E-KTP.

“Sejumlah masyarakat dari 35 Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah sedang dalam perjalan menuju Kantor KPK di Jakarta,” kata koordinator masyarakat Jateng Saharuddin, Kamis (21/6).

Kata Saharuddin, maksud kedatangan perwakilan masyarakat Jateng untuk mendapatkan informasi dan klarifikasi terkait penanganan kasus korupsi E-KTP yang melibatkan sejumlah pihak diduga di antaranya Ganjar Pranowo.

Saharuddin mengatakan, diperkirakan massa perwakilan dari Kabupaten/Kota Se Jawa Tengah tersebut tiba di KPK Jum’at 22 Juni 2018 Pukul 08.30 Wib dan difasilitasi oleh Ratna Sarumpaet selaku Ketua Gerakan Selamatkan Indonesia (GSI).

Simak berita dan artikel lainnya di Google News