Pada Pilpres 2019 Joko Widodo (Jokowi) bisa berkoalisi dengan Partai Demokrat jika tidak diusung dengan PDIP.
“Jokowi belakangan lebih kuning daripada merah. Kalau dengan Golkar bisa berkoalisi dengan Demokrat,” kata politikus Partai Demokrat Cipta Panca Laksana di akun Twitter-nya @panca66.
Kata Panca, Demokrat bisa berkoalisi dengan Jokowi lebih karena mantan Wali Kota Solo itu diusung Golkar.
“Bukan Jokowi-Cak Imin lagi. Peluang Cak Imin bisa menjadi pendamping BG yang diusung PDIP,” jelas Panca.
Selain itu, ia mengatakan, saat ini Jokowi lebih senang bersama dengan Golkar.
Panca juga mengatakan, berdasarkan beberapa hasil survei partai “oposisi” elektabilitasnya rendah kecuali Gerindra yang sudah mengusung Prabowo sebagai capres.
“Makanya Partai Demokrat tidak mau mengumumkan koalisi terlebih dulu seperti yang dilakukan Gerindra-PKS,” pungkasnya.