Tokoh Tionghoa Lieus Sungkharisma menyatakan kekagumannya aksi bela Palestina di Monas yang berlangsung damai dan diikuti jutaan manusia.
“Setelah aksi 212, inilah aksi yang membuat saya merinding menyaksikan kuatnya persatuan umat Islam Indonesia,” kata Lieus, Sabtu (17/12).
Ia mengatakan, aksi bela Palestina di Monas ini agar dunia barat bisa melihat kemana bangsa Indonesia berpihak.
“Sebab dari sejarah saya tau, bagi umat Islam Indonesia bangsa Palestina bukan hanya sekedar saudara seiman, tapi lebih dari itu. Palestina adalah bangsa pertama yang mendukung kemerdekaan Indonesia,” katanya.
Lieus sendiri dengan terus terang menyatakan kekaguman pada umat Islam yang ikut aksi ini. “Seperti halnya aksi 212, kali inipun aksi berjalan tertib, damai dan tak ada pohon atau rumput di Monas yang rusak,” ujar Lieus.
Namun, lebih dari kekaguman tersebut, Lieus berharap aksi ini bisa menjadi dorongan moral bagi pemerintah Indonesia untuk mengambil sikap lebih tegas terkait konflik Israel dan Palestina ini, khususnya menyangkut status Jerusalem.
“Secara pribadi saya berharap Presiden Jokowi, atas nama pemerintah dan bangsa Indonesia, dapat segera mendeklarasikan pengakuan bahwa Jerusalem adalah ibukota Palestina,” kata Lieus.