Pemuda Aswaja: Inisiatif Presiden Jokowi Gelar Aksi Bela Palestina Terbesar Dunia di Monas

Aksi bela Palestina di Monas (IST)

Aksi Bela Palestina di Monas, Ahad (17/12) terbesar di dunia merupakan atas inisiatif Presiden Jokowi untuk membuktikan bahwa Indonesia mendukung kemerdekaan Bangsa Palestina.

Demikian dikatakan Koordinator Pemuda Aswaja Nur Khalim kepada suaranasional, Senin (18/12). “Jokowi yang punya ide besar aksi bela Palestina dan disampaikan kepada Ketua Umum MUI KH Ma’ruf Amin,” ungkap Nur Khalim.

Kata Nur Khalim, KH Ma’ruf mengadakan pertemuan dengan tokoh-tokoh Islam untuk mengadakan acara dengan melibatkan berbagai ormas Islam.

“Sebelum kegiatan di Monas, Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan dengan negara OKI di Turki dan mengakui Yerusalam ibukota Palestina,” papar Nur Khalim.

Menurut Nur Khalim, aksi bela Palestina di Monas menunjukkan komitmen Presiden JOkowi dalam membela Islam dan Palestina.

“Selama ini, Presiden Jokowi difitnah antiIslam, namun semua itu terbantahkan dengan dukungan mantan Walikota Solo itu terhadap kemerdekaan Palestina dan aksi Bela Islam di Monas,” jelas Nur Khalim.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News